RATUSAN ATLET DISABILITAS BERLAGA DI PEPARPEDA SUMBAR 2021
PADANG, DS... Ratusan atlet berkebutuhan khusus ( Disabilitas ) dari 14 kabupaten kota minus Kabupaten Mentawai, Kota Pariaman, Kabupaten Pariaman, Kabupaten Dharmasraya, dan Kota Padang Panjang bertarung menjadi yang terbaik pada Pekan Paralimpic Daerah (PEPARPEDA) se- Sumatrea Barat yang di helat Dinas Pemuda dan Olahraga ( Dispora ) Sumbar.
Kegiatan dibuka Gubernur diwakili Kadispora Provinsi Sumatera Barat, H.Bustavidia, Rabu (23/ 6) di lapangan Panjat Tebing komplek Gor H Agus Salim Padang. Dalam sambutannya Kadispora mengatakan, Peparpeda adalah kegiatan multi event pelajar satu tahunan, yang merupakan gambaran pembinaan dan evaluasi olahraga Paralympic tingkat pelajar di Kabupaten/ Kota.
“ Selain itu juga sebagai upaya pembibitan dan pembinaan atlet Paralimpic pelajar, sekaligus ajang pencarian pemantauan bakat- bakat atlet andalan Sumatera Barat untuk bertarung di kancah Nasional,’’ kata Bustavidia.
Dikatakannya, hasil dari kegiatan Pepaperda nantinya akan mewakili Sumatera Barat di kancah multi event Nasional Pekan Paralympic Pelajar Nasional ( PEPAPERNAS ) mendatang.
‘’ para atlet agar berupaya keras untuk mengeluarkan seluruh kemampuan, dengan mengedepankan sportivitas dan Fair Play. Sehingga yang berhasil menjadi juara akan mewakili Sumatera Barat pada ajang PEPAPERNAS nantinya,’’ tutur Kadispora.
Ketua Nasional Paralympic Committee ( NPC ) Sumbar, Arizal Aries dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih pada pemerintah ( Dispora- red ) yang telah menggelar event olahraga bagi para atlet berkebutuhan khusus ( Disabilitas ).
“ untuk menjawab pasilitas yang kita terima dari pemerintah, tunjukan bahwa kita atlet disabilitas tidak cengeng dan juga mampu mengharumkan nama Sumatera Barat di tingkat Nasional nantinya. Bertandinglah dengan semangat tinggi namun tetap mengedepankan sportifitas,’’ ujar Arizal menyemangati atletnya.
Ketua Pelaksana Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga, Rasydi Sumetry dalam laporannya menerangkan Pepaperda dilaksanana dari 22 sampai 24 Juni 2021, mempertandingkan cabor Renang dan Atletik. Kegiatan ini sebagai ajang seleksi atlet untuk diturunkan pada Pepapernas di Sumatera Selatan dan Bangka Belitung mendatang.
Di sampaikan juga, Pepaperda tahun ini diikuti 112 orang atlet, 20 orang dari cabor renang, 15 putra dan 5 putri. Kemudian 92 orang atlet atletik, 55 putra, dan 37 putri. Para atlet yang akan bertanding yakni kelahiran 1 Januari 2001 untuk Tuna Grahita, serta 131 pelatih dan official.
Cabang atletik, dihelat di trek Gor H Agus Salim, cabang renang, dilaksanakan pada Kolam Renang Teratai. Kepada peserta yang meraih juara 1, 2, dan 3 masing masing nomor perlombaan putra dan putri akan diberikan hadiah berupa medali dan sertifikat.
Kepada daerah yang memperoleh medali emas terbanyak dan berada diperingkat 1, 2, dan 3 akan ditetapkan.
“ Kegiatan Pepaperda ini dilaksanakan dengan penerapan protocol covid- 19 secara ketat melibatkan Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Barat dan UPTD Labor Kesehatan Sumbar,’’pungkas Rasydi Sumetry. ( Mul ).